Senin, 31 Agustus 2009

Obrolan Poeasa Mubarok 1430 H

Era globalisasi yang semakin maju dan berkembang menimbulkan sebuah kekhawatiran bagi bangsa kita. Dengan dimulainya Perdagangan Bebas Asia Tenggara, menyebabkan banyak pengaruh budaya asing yang masuk ke dalam bangsa kita. Pemuda sebagai penerus bangsa memiliki responsibilitas dalam menjaga kualitas bangsa yang tiadak hanya diukur dengan kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK), melainkan tak luput juga dengan kemajuan Iman dan Taqwa (IMTAQ). Keduanya saling berkaitan dan patut dikembangkan untuk mewujudkan kepribadian generasi bangsa yang berkualitas agar dapat bersaing di era globalisasi ini.

Datangnya bulan suci Ramadhan yang penuh maghfirah ini, membuat seluruh umat muslim berlomba dalam meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Hal ini dijadikan sebagai langkah awal dalam proses peningkatan kualitas bangsa Indonesia. Dalam kesempatan ini, Purna Paskibraka Indonesia DKI Jakarta, dengan bidang Sosial Budaya dan Rohaninya akan mengadakan suatu kegiatan ”Obrolan Poeasa Mubarok 1430 H” sebagai media untuk mencerminkan diri sebagai insan yang beriman dan bertaqwa.


Obrolan Poeasa Mubarok 1430 H merupakan salah satu program tahunan Pengurus Purna Paskibraka Indonesia DKI Jakarta. Kegiatan ini melibatkan para pelajar SMA/SMK se-DKI Jakarta, penyandang cacat dan yatim piatu, serta seluruh keluarga besar Purna Paskibraka Indonesia se-DKI Jakarta. Hal ini dilakukan sebagai upaya mewujudkan responsibilitas dalam membina kepribadian muslim yang berkualitas sebagai generasi penerus bangsa.

Kegiatan Obrolan Poeasa Mubarok 1430 H dan Sahur On The Road akan diselenggrakan pada :

Hari : Sabtu - Minggu

Tanggal : 12 – 13 September 2009

Waktu : 15.00 - selesai

Tempat : Aula Masjid Baitul Ilmi Dikmenti(kanwil)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar